
Hyon dieksekusi karena dianggap tidak setia pada pemimpin Korut, Kim Jong-un.
Untuk mengklarifikasi kematiannya, Yonhap berusaha mengkonfirmasi kabar tersebut pada pemerintah Korut. Namun sejauh ini belum ada tanggapan.
Menurut Badan Intelijen Korsel, ada sejumlah kejadian yang membuat Hyon dinilai tidak loyal. Salah satunya tertidur dalam sebuah acara yang dihadiri Kim Jong-un.
Hyon menjadi panglima militer tertinggi Korut pada 2012, menyusul mutasi besar-besaran dalam tubuh militer Korut. Sebelumnya ia termasuk anggota komite untuk pemakaman Kim Jong-il.
Beberapa hari lalu Kim Jong-un dilaporkan juga telah memerintahkan pejabat senior pemerintahannya untuk meracuni bibinya sendiri tahun lalu. Informasi itu dibocorkan seorang mantan pejabat Korut kepada CNN.
Kim memberikan perintah untuk membunuh bibinya, Kim Kyong Hui, pada Mei 2014, hanya beberapa bulan setelah Kim mengeksekusi pamannya, Jang Song-thaek, kata mantan pejabat senior Korut yang identitasnya dirahasiakan.
Andres Fatubun/AF