28 May 2015

Bahaya Kelebihan Berat Badan



Info Aneh,-  Kelebihan berat badan adalah hal yang buruk untuk kesehatan Anda. Hal ini dapat meningkatkan resiko Stroke , Penyakit Jantung dan dapat meningkatkan kemungkinan mengembangnya faktor resiko seperti tekanan Darah Tinggi, Kadar Trigliserida Tinggi dan Kolestrol Tinggi. Jika Anda mempunyai kelebihan berat badan, terutama di bagian perut, Anda mempunyai resiko tinggi untuk masalah Jantung dan juga anda susah bergerak.

Tapi jangan takut dengan kehilangan 10 Kg berat badan dapat menurunkan resiko tekanan darah, kadar trigliserida dan kolestrol arah. Menurunkan berat badan baik untuk kesehatan Anda secara keseluruhan dan memiliki pengaruh positif terhadap kesehatan Anda.

Apakah berat badan Anda membuat Anda menjadi mempunyai resiko penyakit jantung?

Untuk mengetahui apakah berat badan Anda menempatkan Anda pada resiko penyakit jantung Anda harus mengukur indeks massa tubuh (BMI/ Body mass Index) dan lingkar pinggang Anda. BMI adalah ukuran badan ideal terhadap tinggi badan Anda. Hal ini juga memberi gambaran total lemak

- Obesitas jiak BMI sama dengan atau lebih besar dari 30
- Kegemukan Jika BMI 25-29.9.

Orang yang mempunyai kelebihan berat badan di sekitar perut memiliki resiko besar terkena penyakit Jantung, tekanan Darah Tinggi dan Diabetes. Gunakan pita pengukur lingkaran pinggang 2 inci diatas pusar untuk mengukur lingkaran pinggang Anda.

- Untuk Pria, kesehatan Anda berisiko jika lingkaran pinggang anda lebih dari 37 inci.
- Untuk Wanita, kesehatan Anda berisiko jika lingkaran pinggang anda lebih dari 31 inci.
- Dan Untuk orang Eropa 40 inci untuk pria dan 31 untuk wanita jika lebih dari itu maka mempunyai      resiko terhadap kesehatan.

Jika Anda mempunyai berat badan berlebih, atau lingkar pinggang yang menempatkan Anda pada resiko , sangat penting untuk menurunkan berat badan dengan cara sehat.

Menurunkan Berat badan

Jika Anda ingin menurunkan berat badan harus secaa perlahan. Penurunan berat badan yang lambat dan mantap adalah cara sehat untuk jantung Anda dan membantu kita belajar menjaga berat badan dalam jangka panjang.

Satu-satunya cara untuk menurunkan berat badan adalah dengan lebih banyak menggunakan kalori dari pada mengonsumsinya. 1 Kg makanan sama dengan 3.500 kalori. Untuk menghilangkan 1 Kg dalam seminggu, Anda harus makan 500 kalori per hari. pelbanyak aktifitas fisik untuk membantu mengurangi kalori.

Kehilangan 1 Kg dalam dalam seminggu dan akan bertambah 8-12 Kg selama 2-3 bulan berikutnya itu sudah cukup untuk mengurangi resiko tekanan darah, trigliserida, kolestrol dan membantu mengontrol gula darah.

Memulai

Berat badan dan ukuran lingkar pinggang yang sehat akan membantu Anda mengontrol kadar trigliserida, kolesterol dan rekanan darah. Ini juga akan mengurangi resiko Anda terkena diabetes dan jika Anda sudah mempunyai diabetes, Akan tetap membantu Anda untuk mengontrolnya. Berikut adalah 8 cara yang harus dilakukan untuk menurunkan berat badan:

1. Kurangi porsi makan

Ketika Anda belum terbiasa dengan hal ini Anda akan merasa kurang, namun hal ini dapat membantu anda dalam proses penurunan berat badan.

2. Mengontrol rasa lapar dengan makan makanan rendah kalori

Mengontrol rasa lapar dengan mengonsumsi makanan rendah kalori dapat membantu menurunkan kelebihan berat badan seperti sup, buah, sayuran, salad dan gandum, ini dapat membantu Anda ketika memnutuhkan cemilan.

3. Menjadi lebih aktif secara fisik

Aktivitas fisik secara teratur sangat penting untuk menjaga jantung agat tetap sehat. Meningkatkan aktifitas akan membantu menurunkan berat badan dan memperkuat jantung Anda pada waktu yang sama ditambah jika melakukan olahraga dengan teratur akan merasa positif dan tidur menjadi lebih baik.

4. Melacak apa yang anda makan

Studi menujunkan bahwa mereka yang melacak makanan dan minuman yang mereka konsumsi dapat menurunkan dan dapat mempertahankannya. melihat apa yang Anda makan dan minum dapat membantu Anda menemukan cara baru untuk membuat perubahan kecil yang dapat membuatdampak besar terhadap diet sehat Anda.

5.  Membuat trade-off untuk mengurangi lemak dan gula yang Anda makan

Makanan yang tinggi lemak dan tinggi gula biasany tinggi kalori juga. Tapi itu tidak berarti Anda harus  menyerah makan makanan favorit Anda. Belajarlah membuat trade-off menggunakan label nutrisi sebagai panduan.

6. Puasa

Puasa merupakan diet paling ampuh untuk dilakukan, selain dapat menurunkan berat badan puasa juga membuat Anda berfikir positif.

7. Olahraga 

Olahraga pagi hari meningkatkan proses metabolisme tubuh dan menjaga proses tersebut hingga beberapa jam,bahkan dalam beberapa kasus hingga 24 Jam! Ini artinya lebih banyak membakar lemak dan kalori dan sekaligus mebuktikan efektifitas penurunan berat badan. 

8. Obat Pelangsing 

Mungkin cara yang terakhir ini mungkin anda bisa lakukan lewat anjuran Dokter atau mungkin searching di Internet dengan cermat tentunya.


Semoga Artikel ini bermamfaat bagi kita semua.

LANGSUNG SHARE KE MEDSOS...